Jelang Pemilu 2024, Kang Marhaen Buka Pembinaan Satlinmas 4 Kecamatan

Terdiri dari Kecamatan Gondang, Ngluyu, Lengkong, Jatikalen, dan Patianrowo

NGANJUK, PING – Plt Bupati Nganjuk Marhaen Djumadi menghadiri kegiatan Pembinaan / Pemberdayaan Satlinmas (Satuan Perlindungan Masyarakat) yang terdiri dari empat Kecamatan yakni Gondang, Ngluyu, Lengkong, Jatikalen dan Patianrowo untuk persiapan pengamanan pemilu dan pilkada tahun 2024.

Bertempat di Gedung KPRI Pancamarga Wiyata Mandala Gondang Desa Gondangkulon, Kecamatan Gondang, Plt Bupati Nganjuk atau yang akrab disapa Kang Marhaen membuka secara simbolis kegiatan tersebut dengan menyematkan tanda peserta dan penyerahan topi serta kaos. 

Baca Juga : Hadiri Simulasi Pemberdayaan Satlinmas, Kang Marhaen Apresiasi Kekompakan Satlinmas Rejoso

Dalam sambutannya Kang Marhaen mengatakan bahwa Linmas merupakan ujung tombak keamanan di Desanya masing-masing. “Semoga awal tahun depan mobil siaga Linmas sudah terealisasi,”ujar Kang Marhaen, Kamis (10/11/2022).

Kang Marhaen mengungkapkan, bahwa pembinaan dan pembekalan yang diberikan bertujuan agar penyelenggaraan pemilihan umum 2024 nanti dapat sukses dan berjalan dengan lancar, karena Satlinmas dibekali dengan teori kesiapsiagaan untuk menjaga kondusifitas lingkungan.

Sesuai UU Nomor 7 tahun 2017 tentang Pemilu dan Permendagri bahwa Linmas memiliki tugas untuk mengamankan dan menjaga kondusifitas pemilu.

"Untuk itu, diharapkan agar Satlinmas dapat mengimplementasikan materi yang diberikan saat pembekalan pada pemilu 2024 nanti,” terang Kang Marhaen.

Baca Juga : Perkuat Keutuhan NKRI Anggota Linmas, Camat Pace Lakukan Pembinaan Pentingnya Peran Satlinmas

Kang Marhaen menambahkan, bahwa masing-masing tempat pemungutan suara (TPS) nantinya akan ditugaskan anggota Linmas. Oleh karena itu, dirinya juga berpesan bahwa anggota Linmas dapat bersikap netral, tidak mudah marah, dan selalu waspada terhadap situasi dan kondisi.

"Diharapkan dengan adanya pembinaan ini, anggota Linmas semakin profesional dan solid dalam mengemban tugas-tugasnya, serta memberikan perlindungan maksimal kepada masyarakat disetiap kejadian yang membutuhkan kehadiran linmas didalamnya," tuturnya. 

Sebagai informasi, turut hadir dalam kegiatan tersebut Kasat Pol PP Kabupaten Nganjuk, Forpimcam Gondang, Forpimcam Ngluyu, Forpimcam Lengkong, Forpimcam Jatikalen, Forpimcam Patianrowo, dan undangan lainnya serta diikuti sekitar 200 orang peserta.

Baca Juga : Kecamatan Gondang Gelar Pembinaan Kapasitas Anggota Linmas Desa

 

0 Komentar